fbpx

Cara Mengundang Admin Fanspage di Facebook yang Benar

Pada fanspage Facebook terdapat yang namanya page roles. Ada enam jenis page roles dengan fungsi yang berbeda – beda juga. Salah satu jenis page roles ini adalah Admin, untuk menjadi Admin kamu perlu mendapatkan undangan terlebih dahulu ke fanspage Facebook. Kalau kamu ingin lebih tahu bagaimana cara mengundang Admin fanspage yang benar, maka simak artikel ini sampai habis ya!

Perlu kamu ketahui bahwa dengan menjadi Admin fanspage di Facebook, kamu bisa mengubah tampilan halaman juga bisa membuat beberapa perubahan di halaman fanspage Facebook.

Tidak hanya itu saja, dengan menjadi Admin juga bisa posting sebuah konten, promosikan konten dan juga melakukan interaksi dengan para followers.

Ternyata menjadi seorang Admin tugasnya sangat penting sekali ya. Nah, untuk lebih lanjut kamu bisa simak artikel ini sampai habis yang akan membahas mengenai bagaimana cara mengundang Admin fanspage Facebook dengan benar.

Baca Juga : Cara Membuat Business Manager Bantu Efektifkan Iklan Bisnis Mu!

Cara Mengundang Admin Fanspage di Facebook dengan Mudah

Sebelum mengundang Admin, kamu perlu mengetahui terlebih dahulu bahwa Admin ini mempunyai akses dan juga wewenang yang paling besar dari semua jenis page roles yang ada di fanspage Facebook. Pada umumnya, bisnis ownerlah yang memegang peran Admin.

Biasanya kalau perusahaannya merupakan perusahaan besar, menajer media sosial yang akan memegang Admin.

Jadi tidak sembarangan orang yang bisa menjadi Admin di fanspage Facebook ya. Hal ini agar bisnis bisa lebih aman bagi para pebisnis.

Simak pembahasan berikut ini yang mengenai bagaimana cara mengundang Admin fanspage di Facebook dengan mudah dan tanpa mengeluarkan biaya!

1. Langkah Menjadi Admin Fanspage di Facebook Melalui Desktop

Pada pembahasan ini akan membahas bagaimana langkah undang Admin ke fanspage Facebook melalui desktop.

Langkah ini termasuk mudah kok untuk kamu lakukan sendiri, berikut ini caranya :

  • Pertama, kamu perlu memastikan apakah browser yang kamu pakai sudah pernah melakukan login ke akun Facebook yang menjadi Admin sebuah akun fanspage atau belum pernah
  • Kedua, jika sudah maka akan muncul tampilan beranda Facebook dan kamu bisa pilih untuk klik menu bar yang letaknya ada di kanan atas

Cara Mengundang Admin Fanspage

  • Ketiga, setelah itu kamu klik menu dengan tulisan “halaman” dan nantinya kamu lanjut saja dengan klik “lihat semua halaman

Cara Mengundang Admin Fanspage 11

  • Keempat, pada bagian bar yang terletak di sisi kiri maka kamu bisa memilih halaman yang mana akan bisa mengaksesnya

Cara Mengundang Admin Fanspage 3

  • Kelima, jika halamannya sudah terbuka maka selanjutnya kamu scroll ke bagian bawah dan menemukan menu “pengaturan“, selanjutnya klik menu tersebut

Cara Mengundang Admin Fanspage 4

  • Keenam, nantinya jika sudah masuk ke dalam menu “pengaturan” kamu bisa menambahkan manajer media sosial ataupun tim yang lainnya untuk dijadikan sebagai Admin di fanspage Facebook dengan cara klik bagian “penyiapan Halaman” di sebelah kiri

Cara Mengundang Admin Fanspage 5

  • Ketujuh, setelah itu klik menu yang bertuliskan “akses halaman“, lanjut dengan mengklik “tambahkan baru” di bagian orang. Selanjutnya klik “berikutnya

Cara Mengundang Admin Fanspage 6

  • Kedelapan, jika sudah maka masukkanlah alamat email atau user profil yang nantinya akan kamu jadikan perannya sebagai Admin. Setelah itu klik switch on pada bagian kontrol penuh, pilih dan klik “berikan akses
Cara Mengundang Admin Fanspage 7
masukkan alamat email atau user profil

 

 

 

Cara Mengundang Admin Fanspage 8
klik switch on
  • Kesembilan, setelah kamu “berikan akses” maka selanjutnya kamu akan dimintai konfirmasi ulang dengan memasukkan ulang password Facebook kamu

Cara Mengundang Admin Fanspage 9

  • Kesepuluh, terakhir kamu perlu memastikan bahwa statusnya invitation dan jangan lupa ingatkan manajer media sosial ataupun tim yang lainnya untuk konfirmasi jika sudah diundang sebagai Admin fanspage

Cara Mengundang Admin Fanspage 10

Baca Juga : Jenis Objective Campaign di Meta Ads yang Perlu Diketahui

2. Langkah Menjadi Admin Fanspage di Facebook Melalui Handphone

Jika tadi pembahasannya mengenai bagaimana langkah undang Admin ke fanspage Facebook melalui desktop.

Maka di pembahasan kali ini akan membahas pembahasan yang sama tetapi mengundangnya melalui handphone. Simak berikut ini pembahasannya :

  • Pertama, sama seperti cara desktop, kamu perlu pastikan bahwa akun Facebook kamu sudah pernah login menjadi Admin ke sebuah akun fanspage atau belum pernah.
  • Kedua, jika sudah login maka akan muncul tampilan beranda Facebook di handphone dan setelah itu kamu klik saja bar menu yang letaknya di kanan bawah halaman beranda Facebook.
  • Ketiga, setelah itu klik bagian “halaman“, nah di menu ini kamu bisa memilih halaman yang nantinya diberikan akses ke menajer media sosial atau tim yang lainnya. Jika sudah bisa klik “beralih sekarang“.
  • Keempat, selanjutnya klik bar menu yang terletak di bagian kanan bawah halaman di beranda fanspage kamu. Selanjutnya pilihlah “pengaturan halaman“.
  • Kelima, setelah itu kamu scroll ke bagian bawah dan cari bagian pengalaman halaman baru dan setelah itu klik “halaman akses“.
  • Keenam, pilih klik opsi “tambahkan baru” di bagian “orang yang memiliki akses Facebook“.
  • Ketujuh, jika muncul sebuah pemberitahuan maka kamu perlu memastikan kembali apakah peran akses yang kamu berikan adalah akses Facebook, bukan akses tugas. Jika sudah klik “selanjutnya“.
  • Kedelapan, setelah itu kamu perlu memasukkan email ataupun user profil manajer media sosial atau tim yang lainnya. Switch on bagian izin kontrol penuh, setelah itu pilih klik “berikan akses“.
  • Kesembilan, sesudah itu kamu akan diminta untuk lakukan konfirmasi ulang dengan menginput ulang password Facebook kamu.
  • Kesepuluh, Pastikan kembali kalau statusnya invitation dan jangan lupa ingatkan manajer media sosial ataupun tim yang lainnya untuk konfirmasi jika sudah diundang sebagai Admin fanspage.

3. Beberapa Tips Agar Menjadi Admin di Fanspage Facebook yang Baik

Perlu kamu ketahui bahwa sebuah fanspage Facebook tanpa Admin tidak akan bisa berjalan dengan baik.

Hal ini karena Admin sendiri yang berhak untuk mengatur dan juga mengurus konten – konten yang ada di fanspage Facebook.

Mengurus sebuah fanspage Facebook tidaklah mudah, apalagi jika ingin memberikan sebuah informasi kepada pengikut fanspage.

Ini merupakan tanggung jawab yang lumayan besar bagi Admin, karena pengikut fanspage telah mempercayai bahwa suatu fanspage Facebook yang mereka ikuti memberikan manfaat bagi mereka.

Tidak hanya menjadi wadah informasi saja, fanspage Facebook juga menjadi wadah sebagai media promosi.

Nah, kira – kira bagaimana caranya menjadi Admin fanspage di Facebook yang bisa menguntungkan bagi perusahaan dan menguntungkan bagi pengikutnya? Simak pembahasan ini sampai habis ya.

Baca Juga : Cara Membuat Fanpage untuk Bisnis Makin Lancar!

a. Mempelajari dan Mengenali Tujuan Fanspage Facebook

Kamu sebagai Admin perlu mempelajari dan mengenali tujuan dibuatnya fanspage Facebook.

Hal ini agar suatu fanspage memiliki tujuan yang jelas, apakah tujuannya untuk media promosi atau tujuannya menjadi wadah informasi dan berinteraksi saja ke para pengikut.

Jika tidak memiliki tujuan bisa membuat para pengikut fanspage kamu jadi “bingung” dengan fanspage yang kamu buat sehingga mereka jadi beralih ke fanspage yang lain.

b. Memantau Feedback dari Para Pengikut

Admin perlu memantau feedback dari sebuah postingan konten, para pengikut bisa saja memberikan feedback berupa like, komentar, dan share.

Admin perlu memantau feedback khususnya pada komentar, karena feedback rentan akan komentar negatif.

c. Merencanakan Sebuah Konten

Sebelum memposting sebuah konten, kamu perlu merencanakannya dengan baik karena kesalahan sedikit saja bisa menyebabkan kesalahpahaman antara pengikut fanspage dan admin fanspage.

 Baca Juga : Strategi Closing Optimal dengan Menggunakan Cara Ini!

Cara Mengundang Admin Fanspage Tanpa Kesulitan

Itulah beberapa cara mengundang Admin fanspage dengan mudah tanpa perlu mengeluarkan biaya yang mahal.

Kamu juga bisa menerapkan beberapa tips bagaimana menjadi Admin fanspage yang baik. Bagi kamu yang ingin mengiklankan bisnis kamu, bisa banget pakai jasa dari Aidee Lab!

Karena di Aidee Lab telah menyediakan berbagai macam jasa buat iklan bisnis kamu makin banyak dijangkau orang.

Untuk lebih lanjut bisa langsung ke Instagram @aideelab sekarang juga!

Rate this post
Farah Fadhillah Khairani
Farah Fadhillah Khairani

Halo, saya suka menulis artikel SEO, blog, dan konten media sosial yang meningkatkan engagement dan konversi.